Resep Membuat Tempe Goreng Tepung Enak, Garing, Renyah dan Kriuk

Resep Tempe Goreng Tepung Garing, Renyah dan Kriuk – Ingin membuat cemilan atau lauk dengan bahan dasar tempe? Coba saja resep tempe goreng tepung dari kami ini, mudah-mudahan hasilnya sesuai dengan selera dan keinginan Anda. Lumayan bisa dijadikan cemilan lengkap dengan cabe rawit atau saus sambal favorit keluarga. Tempe goreng spesial ini juga bisa dijadikan lauk bila ada sepiring nasi :) Rasa bumbunya pas menjadikannya lebih enak apalagi hasilnya garing dan renyah

Tempe goreng tepung yang Anda coba ini akan lebih enak apabila campuran adonannya di masukkan kedalam kulkas terlebih dahulu kurang lebih antara 30 menit sampai dengan 1 jam. Selanjutnya dijadikan sebagai celupan tempenya. Dengan menggunakan cara ini hasil gorengan tempenya akan semakin renyah dan kriuk, jadi pas buat cemilan plus cabe rawitnya atau dijadikan teman nasi.

Aneka macam resep variasi memang harus diciptakan agar keluarga tidak mudah bosan terlebih Anda memiliki waktu yang cukup. Seperti halnya Resep Membuat Tahu Fantasi Telur Puyuh Sederhana yang bisa anda coba juga.

Oks yuk kita coba resep cara membuat tempe goreng tepung berikut ... yakin dech semuanya bisa membuat camilan sekaligus dapat juga menjadi lauk buat makan keluarga :)

Resep Membuat Tempe Goreng Tepung Enak, Garing, Renyah dan Kriuk

Resep Tempe Goreng Tepung


Bahan n bumbu :
  • Tempe 1 papan, iris tipis sesuai selera
  • Tepung terigu 100 gram, menyesuaikan dengan jumlah potongan tempe
  • Air secukupnya
  • Daun bawang 1 batang, iris tipis
  • Minyak secukupnya, untuk menggoreng

Bumbu resep :
  • Bawang putih 1 siung
  • Bawang merah 1 siung
  • Kunyit 1 centimeter, sebagai bumbu juga penambah warna dan cukup sedikit saja
  • Ketumbar ½ sendok teh
  • Garam ½ sendok teh
  • Penyedap rasa secukupnya, bebas memilih rasa

Cara membuat tempe goreng tepung

  1. Persiapkan semua bahan beserta bumbu resepnya untuk memudahkan pekerjaan membuat tempe goreng renyah
  2. Masukkan tepung dan bumbu halus ke dalam mangkuk persiapan, tuangkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk agar semua rata serta tingkat kekentalannya sudah cukup
  3. Masukkan irisan daun bawang, aduk kembali sampai tercampur semua, sisihkan dan masukkan kedalam kulkas antara 30 – 1 jam.
  4. Keluarkan adonan dari kulkas, jika adonan menggumpal atau kadar airnya berkurang, tambahkan sedikit air lalu aduk kembali.
  5. Siapkan dan panaskan wajan dengan minyak secukupnya, celupkan tempe  kedalam adonan kemudian goreng sampai matang dan berwarna kekuningan. Angkat – tiriskan
  6. Siap dinikmati

Selamat mencoba resep tempe goreng tepung dari kami, semoga Anda dan keluarga suka dengan hasilnya. Silahkan dibuka lagi resep resep pilihan kami lainnya..

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *